Mau Pilih Masker yang Mana: Wash-Off, Peel-Off atau Sheet Mask?

Saat ini ada berbagai pilihan perawatan wajah. Bukan cuma skincare harian namun juga skincare yang dipakai 1-2 kali seminggu, seperti masker.

Foto: Google

Ada berbagai macam masker, diantaranya wash-off mask, peel-off mask dan sheet mask

Kemasan

  • Biasanya kemasan wash-off dan peel-off mask  adalah tube atau sachet praktis, bisa digunakan berulang kali 
  • Wash-off mask tersedia dalam bentuk bubuk atau pasta, dan peel-off mask berbentuk gel yang akan mengering setelah dioles dan dapat dikelupas 
  • Sedangkan sheet mask dikemas dalam sachet berisi 1 lembar saja untuk sekali pemakaian

Manfaat
  • Exfoliating: terdapat pada wash-off mask yang mengandung clay dan peel-off mask yang dapat mengangkat sisa kotoran dan kulit mati 
  • Moisturizing dan hydrating: ada dalam sheet mask, mengandung serum dan bahan-bahan untuk melembapkan
Pemakaian 
  • Sebelum memakai masker, pastikan wajah sudah bersih agar bisa menyerap manfaat masker
  • Cara pakai wash-off mask dioleskan merata dengan kuas, biarkan sampai kering +- 15 menit lalu bilas 
  • Peel-off mask juga diolesan dengan kuas, tunggu hingga benar-benar kering 15-20 menit, lalu dilepas. Ingat, harus kering baru maskernya diangkat. Lepaskan mulai dari pinggir, perlahan, jangan sampai merasa kesakitan dan menimbulkan kemerahan di kulit wajah. Kemudian bilas dengan air dingin untuk meluruhkan sisa masker
  • Sedangkan cara pakai sheet mask paling praktis, cukup keluarkan dari sachet-nya lalu ditempel di wajah. Biarkan sampai 15 menit saja lalu angkat 

Sedikit catatan
  • Pemilik kulit senstif harus lebih berhati-hati memilih masker. Terkadang saat mengelupas peel-off mask bisa terasa sakit dan menimbulkan kemerahan. Kandungan bahan aktif dalam masker juga bisa menimbulkan stinging and tingling sensation 
  • Untuk kulit kering sebaiknya hindari masker berbahan clay 
  • Kulit berjerawat juga harus lebih hati-hati memakai sheet mask, jangan sampai clog pore 

Baca juga: Event Report: Zoom Meeting with BPN - Blogging is Not Just About Writing

Setelah melihat beberapa perbedaan setiap masker, kita bisa memilih sesuai kebutuhan. 
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url